Nasib Manchester City di ujung tanduk

Written By Unknown on Rabu, 07 November 2012 | 12.22

Harapan Manchester City untuk lolos di babak penyisihan grup Liga Champions semakin suram setelah mereka hanya bisa mencetak hasil seri dalam pertandingan melawan Ajax di Stadion Etihad.

Kubu Roberto Mancini tahu kemenangan adalah sebuah keharusan setelah mereka hanya mampu mencetak satu poin dari tiga pertandingan pembuka Grup D tapi harapan mereka mulai pudar.

Kapten Ajax Siem de Jong memanfaatkan situasi dengan melesakkan dua gol pada 17 menit pertama dan membuat juara Liga Primer itu panik, karena jika kalah mereka akan kembali gagal berlaga di Liga Champions dua kali berturut-turut.

Yaya Toure membangkitkan semangat City dengan gol sebelum babak pertama usai dan Sergio Aguero mencetak gol di menit-menit akhir pertandingan.

City masih memiliki peluang untuk lolos kualifikasi jika mereka memenangi dua pertandingan terakhir melawan Real Madrid dan Borrusia Dortmund.

Ini pertemuan kedua City dengan Ajax dalam dua minggu setelah kalah 1-3 pada 24 Oktober.

Pasca kekalahan itu Mancini mengatakan timnya butuh keajaiban untuk bisa lolos ke babak 16 besar liga Champions.

"Ini kesalahan saya karena persiapan yang buruk saat akan menghadapi pertandingan ini," kata Mancini.

"Ada tim yang telah mengoleksi tujuh poin, satu tim dengan enam poin dan satu tim lagi dengan tiga poin. Jadi memang butuh sebuah keajaiban (untuk lolos)."


Anda sedang membaca artikel tentang

Nasib Manchester City di ujung tanduk

Dengan url

http://olahragasehatku.blogspot.com/2012/11/nasib-manchester-city-di-ujung-tanduk.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Nasib Manchester City di ujung tanduk

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Nasib Manchester City di ujung tanduk

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger