Turunkan Diafra Sakho, West Ham didenda

Written By Unknown on Kamis, 05 Februari 2015 | 12.22

Diafra Sakho
FIFA mengatakan Diafra Sakho dan West Ham melangggar peraturan status pemain.

West Ham dijatuhi denda £71.000 atau sekitar Rp1,3 miliar karena melanggar peraturan Badan Sepak Bola Dunia (FIFA) terkait striker Diafra Sakho.

FIFA mengumumkan hal itu Rabu (04/02) setelah terjadi sengketa dengan Asosiasi Sepak Bola Sinegal yang mempersoalkan tampilnya Diafra Sakho dalam pertandingan Piala FA mewakili West Ham, padahal ia mundur dari skuat Senegal di ajang Piala Afrika karena cedera tulang punggung.

Dalam pertandingan putaran keempat melawan Bristol City, ia mencetak gol satu-satunya yang mengantarkan kemenangan 1-0 bagi West Ham.

Menurut FIFA, Sakho dipanggil Senegal pada 18 Desember untuk memperkuat tim dalam turnamen Piala Afrika yang berlangsung mulai 17 Januari hingga 8 Februari dan mengikuti latihan di Maroko sebelum Piala Afrika dimulai.

"Badan Sepak Bola Senegal diberi tahu oleh West Ham bahwa Sakho tidak bisa bermain dan bepergian dengan pesawat karena cedera sehingga ia tidak bergabung dengan tim Sinegal," jelas FIFA.

Namun striker tersebut diturunkan dalam pertandingan resmi mewakili West Ham.

FIFA memutuskan baik West Ham maupun Sakho melanggar peraturan tentang status pemain. Selain menjatuhkan denda, FIFA memberikan peringatan kepada West Ham dan Sakho.

Badan Sepak Bola Dunia itu mengatakan seorang pemain tidak boleh diturunkan oleh klub pada saat seharusnya memperkuat tim nasionalnya.


Anda sedang membaca artikel tentang

Turunkan Diafra Sakho, West Ham didenda

Dengan url

http://olahragasehatku.blogspot.com/2015/02/turunkan-diafra-sakho-west-ham-didenda.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Turunkan Diafra Sakho, West Ham didenda

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Turunkan Diafra Sakho, West Ham didenda

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger