Messi mengakui masa depannya 'tidak pasti'

Written By Unknown on Rabu, 14 Januari 2015 | 12.22

Lionel Messi
Barcelona merupakan satu-satunya klub Lionel Messi sebagai pemain senior.

Setelah sempat membantah hengkang dari Barcelona, Lionel Messi mengaku tidak tahu akan bermain di klub mana tahun depan.

"Saya tidak tahu akan berada di mana saya tahun depan," katanya walau mengakui ingin tetap di klub Spanyol itu.

Dalam upacara penyerahan pemain terbaik dunia 2014 di Zurich, Swis -yang diraih oleh Cristiano Ronaldo- dia mengatakan tidak ada yang tahu tentang masa depan.

Sebelumnya penyerang berusia 27 tahun itu membantah akan hengkang dari Barca, yang hingga saat ini merupakan satu-satu klubnya sebagai pemain senior setelah Newell's Old Boys di Argentina.

Ketika ditanya apakah dia membayangkan akan mengakhiri karir di Barcelona, peraih empat kali pemain terbaik dunia itu menjawab: "Saya tidak tahu apa yang akan terjadi, apakah saya akan pergi ke Newell's." tambahnya.

Muncul spekulasi bahwa Messi akan ke luar dari Barca setelah dilaporkan 'bertengkar' saat latihan dengan manajer Luis Enrique, yang mulai memimpin di sana pada musim panas lalu.

Messi ikut membantu Barcelona merebut tiga juara Liga Champions dan enam juara La Liga.

Dia bergabung dengan klub tersebut pada tahun 2004 dan kontraknya saat ini akan habis pada 2019 mendatang.


Anda sedang membaca artikel tentang

Messi mengakui masa depannya 'tidak pasti'

Dengan url

http://olahragasehatku.blogspot.com/2015/01/messi-mengakui-masa-depannya-tidak-pasti.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Messi mengakui masa depannya 'tidak pasti'

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Messi mengakui masa depannya 'tidak pasti'

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger