FIFA hukum pimpinan sepak bola Mongolia

Written By Unknown on Kamis, 16 Oktober 2014 | 12.22

FIFA
FIFA sudah melarang Bin Hammam terlibat sepak bola untuk seumur hidup.

Presiden Asosiasi Sepak Bola Mongolia dilarang terlibat sepak bola oleh FIFA karena 'meminta dan menerima' suap dari mantan eksekutif FIFA, Mohamed Bin Hammam.

FIFA menyatakan Ganbold Buyannemekh menerima uang pada tahun 2009 untuk mendukung pemilihan Bin Hammam sebagai anggota Komite Eksekutif dan tahun 2011 saat Hamman mencalonkan diri untuk Presiden FIFA.

Buyannemekh dinyatakan bersalah karena melanggar beberapa kode etik sehingga dilarang untuk terlibat di FIFA selama lima tahun.

Dalam pernyataannya, FIFA mengatakan Buyannemekh dilarang untuk terlibat dalam semua kegiatan yang terkait sepak bola di tingkat nasional maupun internasional salama masa sanksi tersebut.

Selain menjabat pimpinan sepak bola di Mongolia, Buyannemekh saat ini juga menjabat anggota Komite Ekskutif Konfederasi Sepak Bola Asia, AFC.

Adapun Bin Hammam asal Qatar sudah dilarang seumur hidup oleh FIFA pada Desember 2012.

Mantan Presiden AFC itu menantang Sepp Blatter dalam pemilihan presiden FIFA 2011 namun kemudian mengundurkan diri karena ingin fokus dalam menantang dugaan suap atasnya.

Dia dinyatakan tidak bersalah dalam kasus korupsi namun belakangan FIFA memberikan sanksi seumur hidup karena 'konflik kepentingan' setelah memutuskan mundur dari semua jabatannya di sepak bola.


Anda sedang membaca artikel tentang

FIFA hukum pimpinan sepak bola Mongolia

Dengan url

http://olahragasehatku.blogspot.com/2014/10/fifa-hukum-pimpinan-sepak-bola-mongolia.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

FIFA hukum pimpinan sepak bola Mongolia

namun jangan lupa untuk meletakkan link

FIFA hukum pimpinan sepak bola Mongolia

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger