Wenger: Liga Champions lebih penting dari pendapatan

Written By Unknown on Rabu, 20 Agustus 2014 | 12.22

Arsene Wenger

Uang penting, tapi tampil di Liga Champions lebih penting lagi.

Manajer Arsenal Arsene Wenger menyatakan, gengsi tampil di Liga Champions League lebih penting ketimbang pemasukan keuangannya.

The Gunners, yang lolos ke babak grup di 16 musim terakhir, akan berhadapan dengan Besiktas di laga pertama tahap play-off di Turki, Selasa malam ini.

Wenger mengatakan, "Dari sisi keuangan, besar. Rapi (lebih dari itu) kami ingin tampil di kompetisi tingkat tinggi dan ingin bertanding melawan tim-tim terbaik Eropa."

Pemain bertahan Kieran Gibbs, 24, tak bisa tambil selama tiga pekan karena cedera hamstring.

Sabtu lalu (16/08), Gibbs cedera dalam kemenangan 2-1 atas Crystal Palace, yang merupakan pertandingan perdana Arsenal diKlik Liga Primer musim ini.

Nacho Monreal kemungkinan menjadi penggantinya.

Kontingen Jerman

Ujung tombak belia asal Prancis, Yaya Sanogo tak akan tampil sejak awal. Sementara bek tengah Laurent Koscielny dinyatakan fit setelah mengalami masalah di bagian tumit.

Sementara trio Jerman juara Piala Dunia 2014, Mesut Oezil, Per Mertesacker dan Lukas Podolski, baru kembali bergabung.

Setelah libur tambahan Piala Dunia, masih dianggap terlalu dini bagi kontingen Jerman untuk bertanding lawan Besiktas.

"Rencananya, mereka baru akan diturunkan untuk (pertandingan Liga Primer) lawan Everton, Sabtu nanti, namun untuk berjaga-jaga, saya akan membawa serta Mertesacker."

"Idealnya perlu sepekan lagi persiapan (untuk mereka), namun dia (Mertesacker) ingin turun bermain, jadi tak ada masalah."

Jika lolos ke babak grup, Arsenal akan meraup £6,8 juta atau sekitar Rp130 miliar, lalu setelah itu mendapat pemasukan lagi di kisaran sekitar £2,4 juta untuk setiap pertandingan di babak grup.

Arsenal

Calum Chambers, Rosicky, Wilshere dan Giroud, bercanda di sela latihan

Di awal musim ini, Arsenal mendatangkan gelandang serang Cile, Klik Alexis Sanchez dari Barcelona dengan nilai transfer £35 juta.

Demba Ba

Arsenal mengawali musim ini dengan optimisme setalah memperoleh trofi Klik Community Shield dengan mengalahkan juara bertahan Liga Primer, Manchester City, 3-0.

Community Shield merupakan trofi kedua Arsenal dalam tiga bulan --menyusul Klik Piala FA, setelah paceklik gelar selama sembilan musim.

Arsenal, menempati kosisi ke-empat Liga Primer musim lalu, karenanya harus melalui babak play-off.

Lawannya, Besiktas, ditangani bekas pelatih tim nasional Kroasia Slaven Bilic, yang yakin akan memberikan perlawanan keras pada the Gunners.

"Kami siap sepenuhnya untuk pertandingan ini," kata Bilic, yang juga mantan bek Everton dan West Ham.

Besiktas, runners-up Liga Turki musim lalu, diperkuat bekas pemain Chelsea yang gagal direkrut Arsenal musim lalu, Demba Ba.

Di pertandingan kedua babak pra-pendahuluan, Demba Ba mencetak hat-trick untuk memastikan kemenangan agregat 5-2 atas klub Belanda Feyenoord.

"Arsenal merupakan favorit, tapi kami akan memberikan segalanya dalam pertandingan itu. Kami punya mimpi dan akan bekerja keras mewujudkannya," tegas Bilic.

Laga kedua babak pendahuluan ini akan berlangsung di stadion Emirates Rabu, 27 Agustus.


Anda sedang membaca artikel tentang

Wenger: Liga Champions lebih penting dari pendapatan

Dengan url

http://olahragasehatku.blogspot.com/2014/08/wenger-liga-champions-lebih-penting.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Wenger: Liga Champions lebih penting dari pendapatan

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Wenger: Liga Champions lebih penting dari pendapatan

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger