Aljazair lolos setelah imbang 1-1 melawan Rusia

Written By Unknown on Jumat, 27 Juni 2014 | 12.22

Islam Slimani

Gol Islam Slimani menyamakan kedudukan 1-1 dan memastikan tempat di putaran kedua.

Aljazair menjadi tim kedua dari Benua Afrika yang berhasil lolos ke putaran kedua Piala Dunia Brasil bersama Nigeria.

Tempat di babak kedua itu dipastikan setelah Aljazair berhasil menahan seri Rusia 1-1 dalam permainan cepat yang saling menyerang.

Rusia lebih dulu unggul di menit ke-6 lewat Aleksandr Kokorin namun sundulan Islam Slimani bukan hanya menyamakan kedudukan tapi juga membawa Aljazair lolos dari penyisihan grup.

Satu tempat lagi Grup H dipegang oleh Belgia yang mencatat kemenangan 1-0 atas Korea Selatan lewat gol yang dicetak kapten Jan Vertonghen di menit ke-77.

Belgia bermain dengan 10 pemain setelah Steven Defour mendapat kartu merah di penghujung babak pertama.

Dengan demikian tidak ada wakil dari Asia yang melaju ke babak kedua setelah Jepang tersingkir lebih dulu.

Dalam pertandingan sebelumnya, di Grup G, Klik Portugal tersingkir walauKlik mencatat kemenangan 2-1 atas Ghana.

Pendukung Aljazair

Pendukung Aljazair menyalakan obor untuk merayakan kedudukan 1-1 melawan Rusia.

Kemenangan itu membuat Portugal memiliki angka sama dengan Amerika Serikat, yang kalah 0-1 dari Jerman, namun selisih gol lebih buruk dari AS.

Jan Vertonghen

Kapten Belgia, Jan Vertonghen, mencetak gol ke gawang Korea Selatan.

Portugal unggul atas Ghana lewat gol bunuh diri John Boye pada menit ke-30 walau sempat disamakan oleh gol Asamoah Gyan.

Bintang Real Madrid Ronaldo kemudian menutup 'halamannya' di Piala Dunia Brasil dengan mencetak gol sekitar 10 menit sebelum pertandingan berakhir.

Sementara Jerman menang atas Amerika Serikat lewat gol Thomas Muller di menit ke-54.

Juergen Klinsmann

Manajer AS asal Jerman, Juergen Klinsmann, berpelukan dengan para pemain Jerman.

Manajer Amerika Serikat asal Jerman, Jurgen Klinsmann, tampak berpelukan dengan para pemain Jerman di lapangan selepas pertandingan.

"Besar buat kami lolos dari grup, semua mengatakan kami punya kesempatan dan kami ambil kesempatan itu. Kami ingin membuktikan poinnya," tuturnya.

Di babak kedua, Jerman akan berhadapan dengan Aljazair sementara Amerika Serikat melawan Belgia.


Anda sedang membaca artikel tentang

Aljazair lolos setelah imbang 1-1 melawan Rusia

Dengan url

http://olahragasehatku.blogspot.com/2014/06/aljazair-lolos-setelah-imbang-1-1.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Aljazair lolos setelah imbang 1-1 melawan Rusia

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Aljazair lolos setelah imbang 1-1 melawan Rusia

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger