Koleksi anggur langka Alex Ferguson dilelang

Written By Unknown on Kamis, 17 April 2014 | 12.23

Alex Ferguson

Ferguson mengoleksi anggur untuk menghilangkan stress melatih.

Lebih 5.000 botol anggur milik mantan pelatih Manchester United, Sir Alex Ferguson, dilelang di Hong Kong bulan depan.

Koleksi anggur yang terbilang langka ini akan dilelang bersama memorabilia yang ditandatangani oleh Ferguson.

Menurut pengakuan Ferguson, dia mengoleksi anggur ini sebagai hiburan dari tekanan melatih Manchester United.

Menurut perusahaan pelelang Christie's, koleksi anggur asal Prancis bernama Domaine de la Romanee- Conti ini tersohor dan banyak diburu.

"Koleksi ini sedang banyak diminati, kami berharap para penggemar anggur juga akan tertarik," jelas David Elswood dari Christie's.

Christie's mengincar segmen pembeli dari Asia, yang telah banyak mengoleksi merek-merek anggur termahal di dunia.

Enam puluh persen dari koleksi ini akan dipamerkan di Hong Kong pada 24 Mei, sisanya di London pada bulan Juni.

Anggur-anggur yang dimiliki Ferguson mewakili tiap tahun dari kariernya sejak tahun 1986, saat ia mulai mengasuh United, hingga 2013 ketika dia pensiun, termasuk era 1999, saat United menjuarai Liga Primer, Liga Champions, dan Piala FA.

"Orang-orang bertanya momen terbaik saya saat melatih, dan jawabannya sudah pasti era 1999," jelas Ferguson seperti dikutip oleh The Guardian.

Ferguson mulai mengoleksi anggur sejak 1991 saat berkunjung ke Prancis dan memanfaatkannya sebagai hobi di kala stress.


Anda sedang membaca artikel tentang

Koleksi anggur langka Alex Ferguson dilelang

Dengan url

http://olahragasehatku.blogspot.com/2014/04/koleksi-anggur-langka-alex-ferguson.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Koleksi anggur langka Alex Ferguson dilelang

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Koleksi anggur langka Alex Ferguson dilelang

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger