Ronaldo 'sangat layak' sabet Ballon d'Or

Written By Unknown on Selasa, 14 Januari 2014 | 21.45

Cristiano Ronaldo

Cristiano Ronaldo saat menerima trofi Ballon d'Or di Zurich, Swiss.

Berbagai kalangan menyambut hangat keberhasilan Cristiano Ronaldo menyabet Ballon d'Or, trofi untuk pemain sepak bola terbaik di dunia, tahun ini.

Meski gagal mendapatkan gelar juara -baik untuk klub Real Madrid atau tim nasional Portugal- Ronaldo tampil gemilang secara individual dalam setahun belakangan.

Mantan pemain Manchester United ini turun di 56 pertandingan, mencetak 66 gol.

Tidak ada pemain papan atas dunia yang bisa menandingi rekor Ronaldo.

Ronaldo ditetapkan sebagai pemain terbaik dengan menyingkirkan Lionel Messi dari Barcelona dan Franck Ribery dari Bayern Muenchen.

Ballon d'Or atau Bola Emas disabet Messi dalam empat tahun terakhir.

Bagi Ronaldo ini adalah Bola Emas yang kedua setelah ia meraih trofi ini pada 2008.

Para pengamat mengatakan keberhasilan Ronaldo mengalahkan Messi menunjukkan kekuatan mental pemain sayap yang pernah membela Manchester United ini.

Kekalahan dari Messi mulai 2009 hingga 2013 tidak membuat Ronaldo patah semangat. Ia juga rajin menjaga kebugaran yang membuatnya jarang cedera.

Ia selalu berupaya bermain maksimal dan bersikap profesional, kata pengamat.

Dan ketika Messi harus istirahat beberapa kali dalam 12 bulan terakhir akibat cedera, Ronaldo tidak terbendung.


Anda sedang membaca artikel tentang

Ronaldo 'sangat layak' sabet Ballon d'Or

Dengan url

http://olahragasehatku.blogspot.com/2014/01/ronaldo-sangat-layak-sabet-ballon-dor.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Ronaldo 'sangat layak' sabet Ballon d'Or

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Ronaldo 'sangat layak' sabet Ballon d'Or

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger