Menjelang laga Arsenal-Bayern Munchen di Emirates

Written By Unknown on Rabu, 20 Februari 2013 | 12.22

Laurent Koscielny

Jika Koscielny masih mungkin bertanding, Monreal dan Gibbs pasti tidak bisa turun.

Pemain belakang Arsenal, Laurent Koscielny, masih belum dipastikan akan turun dalam pertandingan Liga Champions melawan Bayern Munchen.

Arsenal akan menjamu Bayern Muchen di Stadion Emirates dalam pertandingan putaran pertama 16 besar Liga Champions, Selasa (19/02) malam waktu London atau Rabu subuh waktu Indonesia.

Dua pemain belakang Arsenal lainnya, Nacho Monreal dan Kieran Gibbs, sudah dipastikan tidak akan turun namun Carl Jenkinson sudah bebas dari hukuman satu larangan tanding.

Di kubu Munchen, pemain tengah Javi Martinez -yang direkrut dengan nilai transfer £34 juta- rencananya akan turun setelah pulih dari cedera jari kaki.

"Pada saat ini, dia tampak baik. Dia siap diturunkan," tutur manajer Bayern, Jupp Heynckes, yang memimpin Real Madrid meraih Liga Champions pada 1998.

"Kami masih harus melihat bagaimana reaksi cederanya, tapi saya kira dia sehat,"

Kehadiran Martinez akan menjadi dorongan bagi Bayern yang ingin mendapat hasil baik di Stadion Emirates sebelum menjamu Arsenal, Rabu 13 Maret mendatang.

"Kami ingin menghadapi skenario yang berbeda dengan Bayern dan masuk ke dalam permainan yang ingin kami menangkan."

Namun penyerang Claudio Pizarro masih belum pulih dari sakitnya, begitu juga dengan pemain belakang Holger Badstuber yang menderita cedera lutut sedang Jerome Boateng masih terkena satu larangan tanding.

Bagi Arsenal, pertandingan di Liga Champions amat penting karena menjadi satu-satunya peluang untuk meraih piala dalam musim ini.

Di Piala FA, Arsenal sudah Klik gugur karena kalah 1-0 dariKlik Blackburn dalam babak kelima Piala FA, Sabtu 16 Februari. Klub London utara ini -yang tidak berhasil juara apapun selama delapan tahun belakangan- juga sudah tersingkir dari piala liga.

Sementara di Liga Primer, Arsenal, saat ini berada di peringkat lima dengan selisih 21 angka dari pemimpin klasemen sementara, Manchester United.

Pemain tengah Arsenal, Arteta, sudah meminta agar seluruh pemain turun habis-habisan saat melawan Munchen dan mengatakan semua pemain ikut bertanggung-jawab atas tidak konsistennya penampilan.

"Dalam beberapa pertandingan besar terakhir, kami kehilangan sekitar 20-25 menit dan mungkin memberi terlalu banyak kepada lawan. Kami ingin menghadapi skenario yang berbeda dengan Bayern dan masuk ke dalam permainan yang ingin kami menangkan," tuturnya seperti dikutip kantor berita PA.

Dia menambahkan mereka siap untuk membungkam para pengkritik yang meragukan kemampuan Arsenal.


Anda sedang membaca artikel tentang

Menjelang laga Arsenal-Bayern Munchen di Emirates

Dengan url

http://olahragasehatku.blogspot.com/2013/02/menjelang-laga-arsenal-bayern-munchen.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Menjelang laga Arsenal-Bayern Munchen di Emirates

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Menjelang laga Arsenal-Bayern Munchen di Emirates

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger